Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Badan Pangan Nasional di Bogor

Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) yang digelar pada hari Jumat (28/10/2002) di Bogor tersebut dihadiri oleh seluruh Kepala Dinas yang menangani urusan pangan di Propinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia. Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi yang membuka rakornas tersebut mengatakan ini menjadi momentum evaluasi pelaksanaan kegiatan dan anggaran tahun 2022 serta persiapan program dan anggaran di tahun 2023. Pak Kaban menganggap kegiatan ini sangat penting sebagai upaya untuk menyatukan langkah antara pemerintah pusat dan daerah dalam mendukung pencapaian target pembangunan pangan nasional. Lebih lanjut beliau menyoroti urgensi sektor pangan dalam stabilitas ekonomi. Menurutnya, ketidak pastian perekonomian global harus dijawab dengan keseriusan menangani masalah pangan dan meminta keterlibatan penuh setiap dinas dalam Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk mengendalikan inflasi pangan di daerah. Sektor pangan memiliki kontribusi yang sangat besar terhadap inflasi nasional, ujarnya. Pada momentum menjelang nataru yang akan datang harus diantisipasi melalui berbagai upaya ekstra lebih (extra effort) mulai dari monitoring dinamika pasokan dan harga pangan, stabilisasi supply-demand dengan mendistribusikan bahan pangan dari daerah surplus ke daerah yang defisit serta penguatan cadangan pangan.