SOSIALISASI KEGIATAN, DINAS KETAHANAN PANGAN KOTA BIMA KUNJUNGI KAMPUS STKIP BIMA
KOTA BIMA-Hari ini Senin, 3 April 2023, Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima melakukan kunjungan ke kampus STKIP Bima. Hadir dalam kunjungan tersebut Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima yang diwakili oleh Hidayaturrahman, S. Sos, M.Si sebagai Kepala Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan, Masita, SP sebagai Kepala Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan, Nurwahyuni, SP, Irmayana Rahman,SP, Eko Suprianto, A.Md.Farm, Zainuddin,S.Pt, Syahril dan Sastri Wahyu,SP.
Ketua STKIP Bima, Dr Nasution,M.Pd menerima secara langsung kehadiran tamu dalam kunjungan tersebut di ruang kerjanya serta ditemani Wakil I Bidang Akademik Ika Wirahmad, S.Kom.,M.Pd. Dalam awal sambutannya Ketua STKIP menyambut hangat dan sangat berterima kasih atas kehadiran tim Dinas Ketahanan Pangan di kampus STKIP dan beliau pun menjelaskan program yang dilaksanakan oleh kampus setempat. Disamping kegiatan akademik, penelitian juga ada beberapa kegiatan pemberdayaan masyarakat yang sudah berjalan seperti pembinaan kelompok petani garam melalui dana hibah, inovasi, pembinaan UMKM, pembinaan petani jagung, kampus mengajar. Pemberdayaan masyarakat bekerja sama dengan pihak Instansi Pemerintah, BUMN dan juga masyarakat. Saat ini Kampus STKIP beralih status menjadi Universitas Nggusuwaru (Unswa) yang merupakan hasil penggabungan Kampus STT dan STKIP dan memiliki 3 program studi yaitu Informatika, PG-PAUD dan PGSD.
Hidayaturrahman dan Masita dalam kunjungan tersebut menjelaskan secara garis besar program kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Ketahanan Pangan seperti: Analisis pola konsumsi Pola Pangan Harapan, penganekaragaman pola konsumsi, Lomba cipta menu B2SA, Gerakan gemar menanam pangan B2SA (PARUGA, PLAKAT), Uji mutu dan keamanan pangan, Pembinaan PSAT, Laporan Harga dan Ketersediaan Pangan, Bantuan Makanan Tambahan, Pangan/Pertanian Masuk Sekolah, Sigitas, Gerakan Pangan Murah, Bazar Murah, Operasi Pasar bersama BULOG, Bantuan CPP bagi masyarakat yang membutuhkan.
Ruang kerjasama antar kedua lembaga STKIP Dan Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima sangat dimungkinkan antara lain dalam bidang inovasi, pelaksanaan penelitian maupun pengabdian masyarakat. Pelaksanaan KKN dapat dilakukan kerjasama dengan mengangkat tema Ketahanan Pangan dimana selama mahasiswa KKN fokus pada program ketahanan pangan seperti gerakan gemar menanam pada masyarakat, Pembinaan UMKM berbasis pangan lokal, stunting dan program lainnya.
Pak Nasution begitu panggilan akrabnya, menyatakan sangat senang sekali dengan kunjungan ini, bahkan berharap dalam waktu dekat akan dapat menindaklanjutinya. Begitu pun Wakil I Bidang Akademik menjelaskan bahwa aspek gemar menanam sudah kami praktekan karena bukan hanya pelaksanaan program tapi sudah menjadi hobi.
Pak Ika menyatakan sangat senang bila adanya kemitraan ini, senada juga dengan Ketua, bahwa menjalin kolaborasi dan kemitraan menjadi keharusan bagi dunia kampus saat ini. Pengusulan proposal dana Hibah maupun Macthing Fund akan lebih diprioritaskan oleh Pemerintah Pusat bagi program program yang melibatkan dan bekerja sama dengan pihak ke tiga seperti instansi pemerintah dan melibatkan multidisiplin keilmuan.