Penilaian Mandiri Pelaksanaan EPSS Tahun 2023

Dishanpan Kota Bima - Dinas Ketahanan Kota Bima hari ini selasa 20 Juni 2023 dikunjungi oleh Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik Kota Bima dalam rangka penilaian mandiri pelaksanaan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2023 di ruang Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan.

Kegiatan ini bertujuan untuk mensinkronkan dan mengumpulkan bukti data dukung yang menjadi indikator penilaian EPSS untuk selanjutnya di upload kedalam aplikasi EPSS oleh Tim dari Dinas Kominfostik Kota Bima sebelum dilakukan penilaian oleh Tim Penilai Badan (TBM) dari Badan Pusat Statistik (BPS).

Untuk diketahui bahwa Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima di tunjuk oleh Pemerintah Daerah di jadikan salah satu sampel penilaian EPSS melalui penetapan SK Walikota Bima. Adapun yang menjadi lokus penilaian EPSS pada Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima yaitu kegiatan Penyusunan Peta Ketahanan dan Kerentanan Pangan atau lebih di kenal dengan FSVA (Food Security and Vulnerability Atlas).

Sebelumnya Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima juga dipilih sebagai sampel uji coba penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Kota Bima Tahun 2022 dengan lokus yang sama.