MERIAH! LOMBA CIPTA MENU B2SA DIHELAT DINAS KETAHANAN PANGAN KOTA BIMA

“Wahai manusia makanlah dari makanan halal dan baik yang terdapat di Bumi”(Al Baqarah 168).

 “Makan dan minumlah dan jangan berlebih-lebihan”. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebihan” (Surat Al A’raf ayat 31).

 

Dishanpan-Kota Bima, Meriah, pantas disematkan pelaksanaan lomba Cipta Menu B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman), Rabu, 3 Juli 2024 yang dihelat di halaman kantor Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima.  Lomba Cipta menu B2SA diikuti oleh Tim Penggerak PKK Kelurahan menampilkan menu kreasi berbahan pangan lokal seperti ubi jalar, singkong, sukun, jagung, jewawut, pisang dan kentang.

Hidayaturrahman,S.Sos.,M.Si mewakili Kepala Dinas dalam laporannya menyampaikan kegiatan Lomba Cipta Menu B2SA Tahun 2024, salah satu program kerja Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima dan menjadi kegiatan Kalender Event Kota Bima. Peserta akan dipilih 8 terbaik dan mendapat hadiah uang.

Kegiatan Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) adalah salah satu media sosialisasi, edukasi serta promosi pola konsumsi pangan yang beraneka ragam dan berharap agar masyarakat dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari dalam menu makannya sehingga dapat memenuhi kebutuhan gizinya untuk mendukung hidup sehat, aktif dan produktif, dengan memanfaatkan pangan lokal.

Makanan B2SA, makanan enak, makanan sehat dan kenyang tidak harus dengan nasi, banyak alternative makanan lokal yang bergizi dan sehat.   Sesungguhnya Allah telah berfirman dalam surat Al Baqarah ayat 168 yang artinya,”Wahai manusia makanlah dari makanan halal dan baik yang terdapat di Bumi dan janganlah mengikuti langkah-langkah setan. Sesungguhnya ia bagimu merupakan musuh yang nyata”. Dan surat Al A’raf ayat 31, “ Makan dan minumlah dan jangan berlebih-lebihan”. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebihan”.

Berbagai kegiatan dirancang untuk pengembangan pola konsumsi B2SA antara lain Pemberian Makanan Tambahan, Kebun Plakat (Pemanfaatan Halaman Kantor) merupakan gerakan  secara terpadu melalui menanam baik sayur mayur, buah-buahan, usaha beternak, maupun memelihara ikan guna mengatasi stunting dan pengendalian inflasi Kota Bima. Ekosistem Kebun Plakat dijalin sedemikian rupa saling terkait, kotoran puyuh untuk pupuk tanaman, tanaman kangkung untuk makanan ikan lele serta melakukan pengolahan pupuk organik baik cair maupun padat yang memanfaatkan sampah kantor dedaunan, sampah gulma, sampah kertas dan bahan lain. Sementara program Rumah Pangan B2SA merupakan program dari Pemerintah Pusat dengan memberi makan 3 kali seminggu sampai bulan Oktober berbasis pangan lokal bagi balita stunting, ibu hamil, ibu menyusui. 

Dinas kami merupakan dinas kecil bahkan anggarannya pun kecil namun kami berusaha menghadirkan sesuatu yang cukup berarti dan berkontribusi secara signifikan bagi pembangunan Kota Bima. Ditengah keterbatasan anggaran tercipta kreativitas sehingga lahirlah beberapa inovasi antara lain “Kebun Plakat” atasi stunting dan inflasi juga tercipta inovasi “Sigitas”.

Sri Nurita Darwis selaku perwakilan TP-PKK Kota Bima atas nama Ketua TP-PKK Kota Bima, menyampaikan apresiasi atas kerja luar biasa Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima, mampu menginisiasi pemanfaatan pangan lokal dan menu-menu yang dihasilkan sungguh bervariasi dan tentunya potensi ini harus kita kembangkan dengan kerja sama berbagai pihak. Dan yang membanggakan adalah produk usaha lokal berupa tampah (doku) dipergunakan sebagai wadah menu dalam lomba tahun ini.  

Juara Lomba Cipta Menu B2SA Tahun 2024,  juara I diraih TP-PKK Kelurahan Oi Mbo, Juara II diraih TP-PKK Kelurahan Na’e, Juara III diraih TP-PKK Kelurahan Pane, Juara Harapan I diraih  TP-PKK Kelurahan Kumbe, Harapan II diraih TP-PKK Kelurahan Penato’i, Harapan III diraih TP-PKK Kelurahan Penana’e, Juara Favorit diraih TP-PKK Kelurahan Monggonao dan Juara Kreativitas diraih TP-PKK Kelurahan Jatibaru.